DENGGOL Bicara Siapa Dia:Satu Kesatuan Indonesia Merdeka
SORANA.CO.ID-INDRAMAYU JAWA BARAT:Upacara penurunan bendera merupakan salah satu kegiatan dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Republik Indonesia yang digelar di Istana Merdeka, Kamis (17/8/2023).Walaupun kegiatan upacara penurunan bendera diikuti Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu secara daring di Indramayu Command Center (ICC), namun tidak mengurangi khidmatnya prosesi upacara.
Tampak anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) nasional menurunkan duplikat bendera pusaka dengan perlahan dan hati-hati agar sang merah putih tidak jatuh ke tanah.Plt. Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Suwenda mengapresiasi anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) yang telah sukses mengibarkan sang merah putih pada upacara HUT ke-78 RI.
Dirinya menyatakan, momentum ini dapat dihayati, sebagai peringatan peristiwa penting yang menjadi awal mula berdirinya negara Indonesia.“Mari kita gelorakan semangat perjuangan. Kita berlayar bersama untuk NKRI mewujudkan Indramayu yang Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur, dan Hebat),” pungkasnya.Source Diskominfo-fkr-(sorana.co.id//ras/par-ros)