DENGGOL Bicara Siapa Dia : Perbaikan Jalan Harus Lebih Baik
SORANA.CO.ID – INDRAMAYU JAWA BARAT
Pembangunan infrastruktur rabat beton tahap 2 di jalan gang holan Desa mulyasari Kecamatan Bangodua Kabupaten Indramayu, Jawa Barat .Kegiatan ini berjalan sesuai dengan kebutuhan warga petani demi menunjang kesejahtera’an masyarakat Mulyasari, Pembangunan rabat beton terus digenjot, dengan volume panjang 320 m, volume lebar 2 m.Kondisi jalan menuju pesawahan rusak, Pembangunan ruas jalan ini cukup penting mengingat jalan ini merupakan akses perekonomian dan pertanian warga sekitar.
Pembangunan rabat beton jalan tersebut disambut gembira dan senang masyarakat Mulyasari khususnya petani.Dengan adanya pembangunan jalan ini, juga dapat memperlancar dan dapat mempercepat serta meningkatkan perekonomian dan bisa membawa kemajuan Desa Masyarakat Mulyasari saat ditemui dilokasi Pekerjaan ia menjelaskan alhamdulilah jalan menuju sawah sudah tersambung dengan rabat beton yang lama,Tentunya kami sebagai masyarakat Mulyasari sangat senang ketika jalan ini dibangun oleh Pemerintah Desa Mulyasari yang tentunya sangat peduli sama warganya khususnya petani.
Ditambahkan “Ini merupakan bentuk perhatian dari pemerintah desa untuk kebaikan serta untuk kemajuan desa, karena jalan ini sangat penting dan sudah lama rusak butuh perbaikkan. Dengan dibangunnya jalan Desa ini, akses perekonomian masyarakat Mulyasari semakin mudah untuk diakses dan bisa membawa kemajuan perekonomian desa. JelasnyaKuwu Mulyasari, Kasnita ditemui Jumat ( 10/6/2022). Alhamdulilah Tujuannya yakni ketersediaan infrastruktur jalan terutama membuka jalan untuk petani yang menjadi prioritas utama.
Dari masyarakat petani yang ada di desa mulyasari sebagian besar menggantungkan hidupnya di sektor pertanian, sehingga kebutuhan akses jalan menjadi perioritas.Terkait rencana pembangunan jalan yang menuju persawahan jalan Gang holan, merupakan wacana yang sudah diterapkan tahun lalu.
Namun baru saat ini rencana tersebut bisa terealisasi. Jalan tersebut dibangun sepanjang 320 meter dengan lebar 2 meter. Untuk pembangunan jalan ini menggunakan anggaran Dana desa tahap 2 tahun 2022. Dan kami sebagai pemerintah desa untuk masyarakat Mulyasari agar sadar dan selalu merawat dengan baik supaya jalan tersebut kuat dan awet tidak cepat rusak, intinya masyarakat Mulyasari saling merawat dan menjaga.. jelasnya – (ras//prapto//sorana.co.id)