DENGGOL Bicara Siapa Dia : Sajian Khas Daerah Indramayu
SORANA-INDRAMAYU JAWA BARAT
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI melalui Direktorat Jenderal Hubungan Darat mengapresiasi dukungan dari Pemerintah Kabupaten Indramayu yang telah menyediakan tempat untuk beristirahat pemudik yang melintas Jalur Pantai Utara (Pantura) Kabupaten Indramayu pada momen mudik dan balik lebaran 2022.
Hal itu dikatakan Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah IX Provinsi Jawa Barat Direktorat Hubungan Darat Kemenhub RI, Denny Michels Adlan ketika meninjau Posko Mudik Bermartabat bersama Kepala UPPKB Losarang dan Kapolsek Losarang di Rest Area UPPKB Losarang Kabupaten Indramayu, Kamis (28/4/2022).
Menurutnya, Posko Mudik Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat) di Jembatan Timbang Kecamatan Losarang yang digagas Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar sangat membantu para pemudik dari daerah Jakarta dan sekitarnya yang hendak menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur untuk beristirahat sejenak memulihkan stamina dan kesehatan selama diperjalanan.
Dijelaskannya, tradisi mudik tahun ini pihaknya telah menyediakan 2 tempat rest area di sepanjang Jalur Pantai Utara Kabupaten Indramayu, keduanya telah ditopang oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu dalam memberikan layanan dan fasilitas untuk kenyamanan para pemudik.
“Kami dari kementerian menyediakan 2 tempat rest area salah satunya di UPPKB Losarang. Kemudian memang fasilitas yang kami sediakan telah didukung oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu baik dari dinas kesehatan bila mana pemudik membutuhkan layanan pengobatan, jadi yang paling utama kami menyediakan beristirahat dan pemudik bisa makan dan minum,” jelasnya.
Ditambah kata Denny, Pemerintah Kabupaten Indramayu menyediakan fasilitas yang memadai termasuk dijajakannya produk UMKM khas Indramayu. Hal ini semakin memanjakan para pemudik dalam memulihkan kondisi stamina dan kesehatannya selama perjalanan untuk bisa sampai di kampung halaman.
“Kemudian adanya dukungan fasilitas dari Bupati Indramayu Nina seperti tempat bermain anak, toilet yang memadai, ruangan beristirahat yang ber-AC dan yang paling utama dijajakan produk UMKM Indramayu,” tambanya.
Selain itu, dalam mengantisipasi terjadinya bencana alam baik banjir atau angin puting beliung yang dapat menghambat volume kendaraan pemudik telah didukung pula oleh BPBD Kabupaten Indramayu yang akan siap siaga dalam menanggulangi bencana pada momen mudik maupun balik lebaran tahun 2022.
“Sehingga memang banyak sektor-sektor yang kami berdayakan disini seperti BPBD Kabupaten Indramayu dan kepolisian membantu kita dalam pengamanan arus mudik lebaran ini,” lanjut Denny.
Diharapkan, tradisi mudik tahun ini berjalan dengan baik dengan didukung pula oleh para pemudik yang tetap menjaga kondisi baik diperjalanan nanti maupun kesehatan dengan selalu mengedepankan keselamatan hingga bisa sampai di kampung halaman.
“Tentunya kami mengharapkan mudik yang sudah tertahan dua tahun ini bisa berjalanan dengan lancar dan baik. Kami paham animo dan antusias masyarakat untuk mudik tahun ini akan tinggi, saya ingin mudik aman, sehat dan nyaman hingga sampai di kampung halaman,” harapannya.
Sementara itu Koordinator Panitia Posko Mudik Bermartabat Ato Susanto memaparkan, memasuki hari ke lima menjelang lebaran 2022 ini sejumlah produk UMKM yang ditampilkan di Posko Mudik Bermaratabat telah banyak dibeli oleh para pemudik.“Para pemudik banyak yang membeli produk UMKM Khas Indramayu seperti rengginang, keripik tike, dodol mangga dan makanan ringan lainnya,” paparnya.
Ato berharap, momen mudik tahun ini bisa berimbas pada naik kelas produk UMKM Khas Indramayu. Hal ini jelas karena banyak pemudik yang membeli produk UMKM ini sebagai buah tangan atau oleh-oleh untuk kelurga di rumah setelah singgah di Kabupaten Indramayu, dengan demikian produk UMKM Khas Indramayu semakin dikenal.sumber Diskoimfo-mt-mtq- (ras//roso//sorana.co.id)