DENGGOL Bicara Siapa Dia:Layanan Utama Untuk Rakyat
SORANA.CO.ID-INDRAMAYU JAWA BARAT: Layanan mobile Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Discapil) Kabupaten Indramayu yang turut berpartisipasi memeriahkan kegiatan Pasar Murah dan Peletakan Batu Pertama Pasar Daerah Losarang tak disangka diserbu warga.
Ratusan masyarakat dari Kecamatan Losarang memadati layanan administrasi kependudukan (adminduk) yang diselenggarakan Discapil Kabupaten Indramayu, di Masjid Jami Baitut-Tawwabiin Desa Krimun Kecamatan Losarang Kabupaten Indramayu, Rabu (4/1/2023).
Dikatakan Kepala Discapil Kabupaten Indramayu Moh. Iskak Iskandar, kehadiran layanan adminduk Discapil Kabupaten Indramayu pada kegiatan Pasar Murah dan Peletakan Batu Pertama Revitalisasi Pembangunan Pasar Daerah Losarang ini guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.
Adapun layanan adminduk Discapil Kabupaten Indramayu yang dibuka untuk masyarakat Losarang meliputi perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el), pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA), akta kelahiran, akta kematian, serta aktivasi Kartu Tanda Penduduk (KTP) digital.
“Masyarakat Losarag bisa dengan mudah mengurus adminduk dengan gratis seperti akte kelahiran, akte kematian, perekaman KTP el, KIA dan aktivasi KTP digital tanpa biaya alias gratis pada kegiatan Pasar Murah dan Peletakkan Batu Pertama Revitalisasi Pembangunan Pasar Daerah Losarang,” katanya.
Kepala Discapil Kabupaten Indramayu Moh Iskak Iskandar menambahkan, layanan Discapil Kabupaten Indramayu yang dikemas melalui berbagai program seperti Discapil Sabtu Ceria dan lainnya bisa diikuti oleh masyarakat dengan membawa persyaratan lengkap.
“Kepada masyarakat diharapkan membawa persyaratan atau data yang lengkap dalam mengurus dokumen kependudukan untuk mempercepat proses pelayanan,” tambahnya.Diharapkan Kepala Discapil Kabupaten Indramayu Moh Iskak Iskandar, masyarakat Indramayu untuk tertib adminduk guna mempermudah masyarakat sendiri dalam penyelesaian permasalahan adminduk.Source Diskominfo-( (sorana.co.id//ras/shb/rz)