Dinas Tanaman Pangan Holtikultura Jabar Apresiasi Hasil Panen Padi Indramayu Tahun 2023

DENGGOL Bicara Siapa Dia:Pastikan Harga Gabah Paska Panen Padi….!

SORANA.CO.ID-INDRAMAYU JAWA BARAT:Kepala Bidang Tanaman Pangan pada Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura (DTPH) Provinsi Jawa Barat, Yanti mengucapkan selamat kepada Kabupaten Indramayu yang telah mencapai produktivitas padi sebesar 1,49 Juta ton pada tahun 2022.Hal ini disampaikan Yanti pada pelaksanaan Panen Padi Nusantara 1 Juta Hektare se-Indonesia yang diikuti Kabupaten Indramayu dengan pelaksanaan panen di Desa Jatimunggul Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu, Sabtu (11/3/2023).

Diterangkan Yanti, torehan produktivitas padi di Kabupaten Indramayu Tahun 2022 yang mencapai 1,49 Juta Ton ini telah memberikan kontribusi 15, 71% terhadap total produksi padi di Provinsi Jawa Barat.“Dengan hasil ini menjadikan Kabupaten Indramayu sebagai daerah yang produsen padi terbesar ke 1 di Tingkat Provinsi Jawa Barat bahkan nasional,” terangnya.

Hasil tersebut diterangkan Kabid Yanti, didukung dengan luas panen dengan produktivitas sebesar 60, 42 kuintal/hektare.“Untuk itu capaian yang luar biasa, saya atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengucapkan selamat untuk Kabupaten Indramayu,” ucapnya.

Pada kesempatan ini juga Yanti menyampaikan, tujuan Panen Padi Nusantara 1 Juta Hektare ini untuk memastikan kondisi stok beras aman dalam menghadapi dan menyiapkan pasokan beras bagi pasar dan Bulog.Serta menjaga harga gabah petani termasuk meningkatkan pendapatan petani. Dijelaskannya, Panen Nusantara 1 Juta Hektare di Jawa Barat sendiri dilaksanakan di 17 kabupaten/kota salah satunya di Kabupaten Indramayu.(sorana.co.id//ras/grt/shb)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here