DEBGGOL Bicara Siapa Dia : Jalin Kerjasama Untuk Pembangunan
SORANA.CO.ID – INDRAMAYU JAWA BARAT.
“Dengan konsep pentahelix yang melibatkan lima unsur diharapkan perkembangan wilayah Kecamatan Kedokanbunder .Makin pesat bila dibandingkan dengan daerah lainnya. Termasuk solusi untuk masalah sosial yang dihadapi saat ini,” tegas Camat Atang.Rabu (15/6/2022).Kebutuhan PembangunanSebagai bentuk rencana penataan perkembangan wilayah Kecamatan Kedokanbunder berbagai usulan dan masukan dari masyarakat telah masuk ke masing-masing pemerintah desa dan kecamatan.
Di Desa Kedokanbunder sebagai pusat keramaian diharapkan segera dilakukan normalisasi saluran dan pemasangan trotoar untuk pedestarian dan keindahan, selain itu diharapkan pula terbangun sarana olahraga/sport center, hingga penataan PKL.Di Desa Kedokanagung saat ini dibutuhkan adanya pembukaan akses jalan baru yakni dengan memanfaatkan tanggul Kali Kapur sebagai jalan tembus ke Desa Jayawinangun. Pasalnya, jalan utama tengah sudah sangat padat apalagi jika ada kegiatan sosial masyarakat di ruas jalan tersebut.
Di Desa Kedokanbunder Wetan saat ini butuh suatu penanda yang merupakan gapura perbatasan antara Kabupaten Cirebon dan Indramayu. Selain itu perlu adanya pembangunan kembali Jembatan Kali Kapur karena kondisinya saat ini sejajar dengan jalan sehingga posisinya kurang tinggi. Jembatan tersebut sering menjadi penghambat laju air dan sering terjadi penumpukan sampah.
Sementara itu di Desa Kaplongan dibutuhkan juga peningkatan jalan kabupaten dan pembangunan senderan yang ada di sebelah jalan karena bersebelahan langsung dengan sungai.Desa lainnya yaitu Jayawinangun, dibutuhkan dukungan untuk pengembangan sentra Semanggen (semanggi) yang tersebar luas di desa tersebut. Dibutuhkan riset untuk pengembangan produk semanggen untuk menjadi aneka produk olahan.
Sementara dari Desa Cangkingan, dibutuhkan kelanjutan program sebagai desa digital yakni membutuhkan adanya gedung creative center sebagai tempat edukasi digital dan juga pendukung desa wisata digital.Sedangkan di Desa Jayalaksana dibutuhkan berbagai pembangunan fisik lainnya karena merupakan pintu masuk Kecamatan Kedokanbunder dari arah selatan.
“Dengan penataan ruang, lingkungan, dan pembangunan yang berkelanjutan insya allah akan terwujud Kedokanbunder Hebat Indramayu Bermartabat,” kata Camat Atang.Selain berbagai rencana dan usulan pembangunan tersebut, para kuwu se-Kecamatan Kedokanbunder juga telah menyampaikan banyak hal kepada Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina Da’i Bachtiar di Pendopo Kabupaten Indramayu pada Selasa, 14/6/2022. (res/sorana.co.id)