Tingkatkan Pelayanan Kinerja Senyum Salam Sapa Sopan dan Santun

DENGGOL Bicara Siapa Dia : ASN Harus Lebih Displin

SORANA.CO.ID – INDRAMAYU JAWA BARAT

Apel Senin pagi merupakan sebuah tindak lanjut dari upaya penegakan disiplin kerja Aparatur Sipil Negara (ASN), khususnya pegawai di Pemerintah Kecamatan Balongan Kabupaten Indramayu Jawa Barat, Senin (13/04/2022).Kegiatan apel Senin pagi Pukul 08:00 WIB, di halaman Kantor Kecamatan Balongan, dipimpin langsung Camat Opik Hidayat S.sos.Apel ini dihadiri oleh seluruh Pejabat Struktural dan Staf serta Kuwu sekecamatan Balongan.

Melalui Pembina apel pada kegiatan pagi hari ini yang dipercayakan kepada Dr Nova Natalia Kepala Puskesmas (Kapus) Balongan selaku pelaksana pembina apel pagi menegaskan, kegiatan ini merupakan langkah yang baik untuk dilaksanakan,” tuturnya .“Dengan apel pagi banyak manfaat yang bisa kita peroleh bersama, bukan sekedar pembiasaan disiplin pegawai, tapi sebagai sarana untuk penyampaian informasi penting, serta arahan dari pimpinan,” lanjutnya.

Sambung Kapus Balongan disamping itu dengan kegiatan apel ini rasa kekeluargaan dan kebersamaan dapat tercipta, Jadi dengan adanya apel ini setidaknya ada pertemuan bersama antar Pegawai sebelum memulai aktivitas dan dalam mengakhiri rutinitas mereka setiap harinya,” terangnya

Camat Balongan Opik Hidayat S.sos Selain memimpin giat Apel, menyampaikan bahwa kita harus terus meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan tugas.Untuk dapat meningkatkan kinerja masing-masing, sehingga kedepannya Pemerintah Kecamatan Balongan menjadi lebih baik dari hari ini dan terus bersinergi dengan semua masyarakat,” ungkapnya.

Kami bersama seluruh pegawai baik tingkat kecamatan dan desa usai giat apel pagi dilanjutkan dengan sarapan pagi bersama di ruangan aula kecamatan Balongan,” ujarnya.Camat mengatakan dalam rangka mendekatkan komunikasi dan kierja pelayanan publik kita semua harus mengedepankan 5S Senyum, Salam, Sapa Sopan dan Santun baik pelayanan tingkat desa dan di staff kecamatan,” ucapnya Opik

Mari kita ciptakan humanis saat melaksanakan kegiatan pelayanan publik dan tanggap cepat atas aduan, keluhan, kritik dan saran dari masyarakat karena cermin kita adalah mereka yang melihat kinerja kita,” ujar  Camat Balongan.Turut hadir diantaranya Kuwu bersama staf,Nakes Puskesmas,pegawai staf Kecamatan dan intansi yang berada di wilayah Kecamatan Balongan. (ras/prapto//sorana.co.id)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here