Dinas Dukcapil Indramayu Kegiatan Pasar Malam Layani Aminduk

SORANA.CO.ID-INDRAMAYU JAWA BARAT:Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Discapil) terus gencar melakukan pelayanan Administrasi Penduduk (Adminduk) guna mendukung pesta demokrasi yang dihelat tahun depan.

Pelayanan tersebut dilakukan secara maraton pada Sabtu, (30/09/2023) di Kecamatan Gabuswetan dan Kecamatan Kandanghaur secara gratis.

Plt. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Indramayu, Aan Hendrajana mengatakan, pada kegiatan di Kecamatan Gabuswetan tampak sejumlah warga yang hadir didominasi oleh calon pemilih pemula mereka harus segera memiliki KTP-el agar memperoleh haknya untuk berpartisipasi dalam pemilihan umum.

Dalam pelayanan itu, terdapat 130 warga yang melakukan perekaman KTP-el untuk pemula, 6 warga pemohon untuk percetakan KTP-el, dan 2 warga mengajukan aktivasi KTP digital.

Aan menambahkan, pada hari yang sama pelayanan Discapil Mlayu juga digelar di Kecamatan Kandanghaur yakni menyasar kegiatan pasar malam.

Warga Kandanghaur yang melakukan permohonan adminduk pada kegiatan Discapil Mlayu berjumlah 57 warga yakni 27 warga perekaman KTP-el, 6 warga pencetakan untuk KTP-el, 22 warga pemohon Kartu Identitas Anak (KIA), dan 2 warga mengajukan aktivasi KTP digital.

Program Discapil Mlayu Kabupaten Indramayu bergerak cepat dalam mendata dan pencatatan sipil kepada warga, selain untuk menghadapi pemilu tahun depan program ini membantu warga untuk mempercepat urusan Adminduk.

“Selain menghadapi tahapan pemilu keliling ke berbagai wilayah, kami juga menyasar kegiatan pasar malam yang ada di berbagai desa di Indramayu,” kata Aan.Source Diskominf0-fjr-(sorana.co.id//ras/hnd/grt)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here