DENGGOL Bicara Siapa Dia: Raih Prestasi Yang Terbaik
SORANA.CO.ID-INDRAMAYU JAWA BARAT:Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Lohbener menjadi juara 1 lomba yel-yel PKK tingkat Jawa Barat (Jabar). TP PKK Kecamatan Lohbener menjadi peserta loma mewakili Kabupaten Indramayu.Lomba yel-yel PKK digelar pada peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-51 sekaligus Jambore PKK 2023 di Bandung, Senin, 31 Juli 2023.
Adapun peringatan HKG dan Jambore PKK 2023 mengusung tema “Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sejahtera dan Tangguh Wujudkan Indonesia Tumbuh”.Plt Camat Lohbener, Mardono menyampaikan apresiasi atas diraihnya prestasi tersebut. Mardono mengatakan prestasi tersebut diharapkan menjadi motivasi peningkatan.
Dia menjelaskan, prestasi tersebut tidak terlepas dari adanya dukungan Bupati Indramayu, Nina Agustina dan TP PKK Kabupaten Indramayu.“Terima kasih untuk Ibu Bupati Nina Agustina dan PKK kabupaten yang telah memberikan kepercayaan kepada kami. Dan alhamdulillah, hasilnya membanggakan,” ujar Mardono.
Pada bagian lain Mardono mengatakan, keberhasial program PKK tidak terlepas dari peran aktif kader dan anggota serta masyarakat.
Menurutnya, pemberdayaan dan partisipasi masyarakat menjadi ciri utama gerak PKK. Kader-kader PKK juga merupakan garda terdepan.
Tidak hanya dalam pelaksanaan program kerja PKK, tetapi juga program Pemerintah. Untuk itu sinergi antara Pemerintah dengan PKK harus terus dilaksanakan agar pencapaian kesejahteraan dan kemandirian masyarakat dapat tercapai.
Dengan harapan para kader PKK ini menjadi salah satu garda terdepan dalam memajukan masyarakat dan senantiasa mengikuti perkembangan zaman dan selalu mengupgrade diri, tetapi tidak meninggalkan norma-norma yang ada di sekitar.Source Diskominfo-deni-(sorana.co.id//ras//ded-prt)