Tim Setmilpres Dengan Kementerian Pertanian Kunjungi Agrowisata Situ Bolang

DENGGOL Bicara Siapa Dia: Bangkitkan Ekonomi Wisata Daerah

SORANA.CO.ID-INDRAMAYU JAWA BARAT:Tim verifikasi Sekretariat Militer Presiden (Setmilpres) Kementerian Sekretariat Negara RI dan Kementerian Pertanian RI melakukan kunjungan ke Agrowisata Situbolang di Kecamatan Cikedung didampingi Bupati Indramayu Nina Agustina, Rabu (8/3/2023).Kunjungan tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan peninjauan lapangan di Kabupaten Indramayu dalam rangka verifikasi fakta di lapangan terkait diusulkannya Bupati Nina untuk menerima Satya Lencana Pembangunan bidang pertanian dari Presiden RI, yang mana dalam kesempatan tersebut tim Setmilpres dan Kementan juga melakukan audiensi dengan pemilik agrowisata Situ Bolang.

Pemilik Agrowisata Situ Bolang, H. Urip menuturkan, agrowisata Situ Bolang merupakan salah satu destinasi wisata yang menonjolkan bidang pertanian sehingga dapat menarik wisatawan dengan produk unggulannya mangga agrimania.Selain itu terdapat pula berbagai jenis tanaman buah dan sayur yang menambah keanekaragaman tanaman yang ada di lokasi agrowisata sehingga dapat menjadi sarana edukasi. Tak hanya itu, teknik Ultra High Density Plantation (UHDP) juga diterapkan guna meningkatkan produktivitas tanaman.

“Terdapat berbagai jenis tanaman buah dan sayur yang ada di agrowisata ini, namun demikian produk unggulannya adalah mangga agrimania. Kemudian untuk edukasi, bila anak sekolah dari mulai TK hingga perguruan tinggi itu tidak kita pungut biaya apa pun alias gratis, namun bila untuk kelompok melakukan pelatihan itu bayar,” tuturnya.Lebih lanjut Urip menjelaskan, mangga agrimania hasil produksi kebunnya juga telah dipasarkan ke luar Indramayu salah satunya mengisi outlet yang ada di Kota Jakarta. Namun demikian, Urip terus mendorong peningkatan produksi mangga agrimania agar dapat memenuhi permintaan pasar lebih banyak.

“Kami produksi rata-rata 1 ton per minggu dan itu masih belum cukup untuk memenuhi permintaan pasar dan untuk penjualan mangga ini kami sudah menjual juga ke luar Indramayu,” jelasnya.Kemudian Urip menerangkan, pihaknya juga telah menjalin kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Indramayu pada tahun 2022 dengan dibelinya 1000 bibit mangga agrimania oleh Bupati Nina untuk disebar kepada petani di seluruh kecamatan.

“Dukungan pemerintah juga sangat baik, pada tahun 2022 kami juga melakukan kerja sama dengan Pemkab Indramayu,” pungkasnya.Dalam kunjungan tersebut, Bupati Nina beserta rombongan menyempatkan diri untuk mencicipi buah anggur hasil produksi agrowisata Situ Bolang serta meninjau bibit tanaman mangga agrimania dan durian jenis bawor.Source Diskominfo Indramayu ## (sorana.co.id//ras/ind/hnd)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here